Menjalani Ramadhan di masa pandemi memang punya tantangan tersendiri. Bila biasanya setiap bulan Ramadhan kita bisa berkumpul bersama dengan sahabat, melaksanakan salat berjemaah, mengaji bersama dan melakukan berbagai kegiatan beramai-ramai tanpa harus takut tertular corona, 2 tahun ini semua mesti dibatasi.
Tak terasa, bulan Ramadhan tahun ini sudah melewati pekan ketiga. Sebentar lagi kita akan merayakan Idul Fitri meski masih dalam suasana pandemi.
Silaturahmi dengan cara tatap muka tak lagi leluasa. Meski begitu tidak perlu khawatir, banyak cara bisa dilakukan untuk tetap menjaga silaturahmi di bulan Ramadhan yang masih masa pandemi ini. Bagaimana caranya?
kumparan lewat Program Live Tanya Ustaz Bersama Gus Miftah dan Esemag akan mengulas bagaimana caranya menjaga silaturahmi agar kita bisa #MenjadiLebihBaik.
Di episode kedua Tanya Ustaz ini, kami mengangkat tema “Menjaga Silaturahmi di Bulan Ramadhan” pada Jumat, 7 Mei 2021, pukul 16.30 WIB, tayang secara Live di akun Instagram @kumparancom & @gusmiftah.